Hai Bloggers!!
Udah sebulan lebih saya ga posting lagi, kali ini saya ngeposting dari sebuah kamar kos di Jakarta Pusat, Jauh dari rumah..
Ya, setelah lulus dari LNG Academy, saya dikontrak 6 bulan oleh Badak LNG, tepatnya di divisi CSPBD (Corporate Strategic Planning & Business Development). Saya dikontrak sebagai Business Development Officer dibawah Business Development Section.
Kehidupan di sini sangat berbeda dari kehidupan magang terakhir saya yaitu di Operation Department. Yang biasanya kerja dengan sistem shift dan menggunakan kunci pipa, kunci f, dan banyak berkutat dengan valve, kini saya harus bekerja dengan sistem harian dan dihadapkan dengan laptop, printer, scanner, dan tentunya seabrek dokumen. Namun, pekerjaan adalah tugas yang harus dijalani dan dinikmati, jadi.. inilah saya sekarang, sebagai officer di Business Development Section.
Saya bertugas di kantor pusat Badak LNG di Jakarta Pusat, tepatnya di jalan M.H. Thamrin gedung Wisma Nusantara lantai 9. Dari kantor saya ini terlihat jelas salah satu landmark yang paling terkenal di Jakarta, bundaran HI. Tidak terpikirkan sama sekali seumur hidup saya bisa berkantor tepat di pusat kota jakarta ini. Namun, sekali lagi, nasib seseorang tidak ada yang tahu.
Di kantor pusat ini, terbilang sangat sepi dibandingkan di plantsite Bontang. Personel yang bekerja disini antara lain adalah:
- pak Salis S. Aprilian (Badak LNG President Director & CEO)
- Pak Teten H. Rustendi (CSPBD Vice President)
- pak Kardjono Hadi (Corporate Secretary)
- pak Tutuk Budi Sulistyo (Finance Coordinator)
- pak Muhammad Rachman Taufik (Business Development Manager)
- pak Djoko Wibowo (Business Development Specialist, ex Donggi Senoro LNG President Director & CEO)
- pak Hotman Simamora (General Support Supervisor)
- pak Hari Wahyuana (Office Service and Supplies Officer)
- bu Linda Hafil (Finance and Accounting Administration Officer)
- bu Elly Sumarni (Formalities and Administration Officer)
- mbak Jeanne Eureka (Legal Officer)
- saya (Business Development Officer)
- pak Okky (Security)
- pak Hendri (Driver)
- pak Hari (Driver)
- bu Neneng (Kitchen)
- pak Basuki (Office Cleaning Service)
Sedangkan tugas saya sendiri adalah: Menangkap potensi pengembangan bisnis Badak LNG dengan menawarkan keahlian dan pengalaman Badak LNG selama 4 dekade lebih mengoperasikan Badak LNG melalui leaflet, website, dan ikut dalam event event nasional, menjalin hubungan dengan client Badak LNG, mengurusi administrasi Business Development Section seperti memo - memo dan routing, mengurusi pengadaan barang kecil untuk kantor, dan membantu Revenue Development Section untuk mendampingi training - training pekerja Badak LNG sebagai event organizer.
Seperti biasa saya akan menambahkan beberapa foto kantor saya:
|
ruangan saya dengan mbak Jeanne di ruang "Attaka" |
|
Salah satu sudut kantor pusat Badak LNG |
|
Salah satu sudut kantor pusat Badak LNG |
|
ruang tunggu tamu |
|
ruang rapat "Bontang" |
|
Bundaran HI terlihat dari ruang rapat "Bontang" |
|
koleksi pedang kehormatan Badak LNG |
|
tempat wudhu di kantor pusat Badak LNG |
|
Mushalla kantor pusat Badak LNG |
|
foto - foto President Director & CEO Badak LNG terdahulu |
|
foto - foto President Director & CEO Badak LNG terdahulu |
|
foto - foto President Director & CEO Badak LNG terdahulu |
|
Salah satu sudut kantor pusat Badak LNG |
|
ruang fitnes kantor pusat Badak LNG |
|
poster dari rinder energia |
|
pelat ruang "attaka" |
|
ruang tunggu tamu |
|
cafetaria |
|
pemandangan dari cafetaria |
|
lift wisma nusantara |
|
list perusahaan di Wisma Nusantara |
Oke, sekian dulu postingan kali ini. Seperti biasa, jika bloggers sekalian ada yang ingin ditanyakan atau sekedar berkomentar, silahkan ketik di kolom komentar di bawah. Stay awesome guys!!
Waaaah dit, stay jakarta dong skrg.. duh, duh... temen gw satu ini udh punya penghasilan sendiri ah, sdgkn gw sendiri masi kuliahhhh...
ReplyDeleteHehehe iya nih.. Nikmatin masa masa kuliah dulu Sher, jangan buru buru kerja
DeleteHalo mas,saya searching ttg Badak LNG dan akhirnya nemu blog mas. Saya mau tanya. Gedung pusat lng di jakarta itu hanya dikhususkan untuk para pimpinan sajakah? Kebetulan saya berminat utk daftar program management trainee mas dan saya domisili jakarta. Thanks infonya ms
ReplyDelete