Chiller Unit
Chiller adalah alat pendingin udara yang berada di
plant 39 kilang PT Badak NGL. Pendingin ini berfungsi mendinginkan udara untuk dipisahkan unsur
Nitrogen dan Oksigennya. Jadi plant 39 ini berfungsi memproduksi Nitrogen cair
(Lin).
chiller di plant 39 terdapat 2 unit, unit pertama menggunakan siklus Freon dan Glikol dan
merupakan teknologi lama, sementara yang baru menggunakan siklus freon saja. Di
unit yang lama freon mendinginkan glikol menggunakan siklus refrigerant, glikol
mendinginkan udara, setelah didinginkan, udara masuk ke separator dan masuk ke
dryer, setelah di dryer air akan masuk ke cool box. Di cool box terjadi proses
distilasi yang akan memisahkan dua unsur utama udara yaitu Nitrogen yang akan
menjadi produk atas dan Oksigen yang akan menjadi produk bawah. Setelah itu,
Nitrogen akan di kondensasikan dan disimpan dalam storage tank Nitrogen cair.
0 Response to "Chiller Unit"
Post a Comment